
Pusing Atur Tamu Pernikahan, Coba Teknologi Terbaru Ini
Jakarta, CNBC Indonesia – Sekarang ini, teknologi semakin berkembang dengan pesat dan mempengaruhi banyak aspek di kehidupan masyarakat sehari-harinya. Salah satu teknologi yang kini mulai banyak digunakan adalah Tag RFID (Radio Frekuensi Identifikasi). Namun masih banyak juga orang yang belum terbiasa dengan teknologi ini.
Tag RFID pada umumnya adalah sebuah metode identifikasi dengan menggunakan sarana yang disebut label RFID atau transponder untuk menyimpan dan mengambil data jarak jauh.
Label atau kartu RFID adalah sebuah benda yang bisa dipasang atau dimasukkan di dalam sebuah produk, hewan atau bahkan manusia dengan tujuan untuk identifikasi menggunakan gelombang radio.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Di dalamnya, label RFID berisi informasi yang disimpan secara elektronik dan dapat dibaca hingga beberapa meter jauhnya. Sistem pembaca RFID tidak memerlukan kontak langsung seperti sistem pembaca kode batang (barcode).
Tag RFID bekerja dengan mengirimkan dan menerima informasi melalui antena dan microchip, terkadang juga disebut sirkuit terintegrasi atau IC. Microchip pada pembaca RFID ditulis dengan informasi apa pun yang diinginkan pengguna.
Banyak keuntungan yang bisa diperoleh dengan menggunakan Tag RFID, diantaranya adalah meningkatnya efisiensi, akurasi, mengurangi biaya tenaga kerja, keamanan lebih terjamin dan masih banyak lagi.
Penggunaan Tag RFID telah banyak diterapkan seperti untuk manajemen inventaris, kontrol akses, pelacakan aset, pelacakan hewan, sistem pembayaran, pelayanan kesehatan hingga dalam acara pernikahan.
Terus berinovasi dengan menggunakan teknologi terbaru, Merito yang merupakan vendor wedding yang berbasis di Surabaya, menyediakan sistem pemeriksaan Tag RFID yang dapat menjadi solusi antrian panjang ketika registrasi tamu di acara pernikahan. Sistem ini memudahkan tamu undangan untuk bisa lebih cepat, aman dan efisien ketika registrasi tamu.
“Sistem Merito bisa menampilkan laporan kehadiran tamu secara akurat, dan memberikan laporan kepada calon bride & groom secara lengkap meliputi list tamu yang hadir, list tamu yang tidak hadir, list tamu yang memberi angpau atau tidak hingga list tamu yang sudah ambil souvenir atau belum,” kata Head of Marketing Merito, yakni Melvina.
“Device yang digunakan untuk registrasi milik Merito menggunakan teknologi yang terbaru sehingga tidak perlu khawatir lagi terjadi kendala teknis.” Sambungnya.
Tidak hanya Tag RFID, Merito juga menyediakan layanan QR Code Check In, Automated WhatsApp RSVP, Website Invitation, Digital Invitation hingga Instagram Filter.
Ke depannya, Merito berkomitmen akan terus melakukan riset dan survei secara berkala agar dapat selalu memberikan solusi modern dalam melayani calon bride & groom sehingga pengelolaan tamu terasa praktis dan menyenangkan.
[Gambas:Video CNBC]
(Mentari Puspadini/ayh)